Timredaksi.com – Pada triwulan III Tahun 2021, Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) Kabupaten Cianjur melaksanakan Rapat Koordinasi di Aula PCNU Kabupaten Cianjur pada Ahad (15/08/2021) Siang.
Sekretaris LPBI NU Cianjur Robi Hidayatuloh mengatakan bahwa Rakor LPBI NU Cianjur kali ini membahas terkait Penanganan Covid-19 di Kabupaten Cianjur dan Pencanangan Santri Siaga Bencana.
“Dalam Penanganan Covid-19 ini LPBI NU Cianjur mengevaluasi dan terus melaksanakan berbagai kegiatan seperti penyemprotan disinfektan, pembagian masker dan hand sanitizer, sosialisasi protokol kesehatan, dan edukasi bagi relawan eksternal,” ujar Robi.
Hal senada diungkapkan oleh Ketua LPBI NU Cianjur H. M. Sidik Mulyadi, bahwa rakor ini dilaksanakan dalam rangka mengevaluasi kegiatan yang sudah dan akan dilaksanakan, kemudian pencanangan Santri Siaga Bencana di Kabupaten Cianjur.
“Santri Siaga Bencana ini juga sudah dicanangkan oleh wakil Gubernur Jawa Barat UU Rizanul Ulum dan Ketua Pimpinan Pusat LPBI NU M. Ali Yusuf,” sambung Sidik
Dalam sambutannya, Ketua PCNU Cianjur KH. M. Choirul Anam MZD berpesan agar tetap menjaga kesehatan dalam mengatur ritme dalam menjalankan tugas, bukan sprint tapi estapet agar tenaga tidak terkuras habis, sudah banyak relawan LPBI yang sedang isoman di rumahnya.
“Mari bersama ikhtiar kolektif menjaga kesehatan dimasa pandemi ini dalam rangka penanganan Covid-19 di Kabupaten Cianjur,” tutup Kiai Anam.
Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…
Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…
Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…
Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…
Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…
Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…