News

Pria Ini Cekik Istrinya hingga Tewas, Alasannya Bikin Geleng-geleng Kepala

Timredaksi.com, Jakarta – Seorang pria berinisial AS (25) warga Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, tega membunuh istrinya sendiri yaitu PS (22) karena sang istri terlambat pulang ke rumah.

Korban yang bekerja di wilayah Jakarta, pada Sabtu, 12 Februari 2022 lalu pulang terlambat dan membuat pelaku kesal hingga gelap mata.

“Jadi, biasanya korban pulang dari tempat kerja dan sampai di rumah itu jam 8 malam. Tapi, hari Sabtu itu korban belum juga sampai ke rumah. Korban sampai rumah sekitar pukul 02.00 WIB,” Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Komarudin Rabu (16/2/2022).

Pelaku pun tersulut emosi hingga adu mulut dengan korban. Kekesalan pelaku bertambah saat mencium bau alkohol dari mulut istrinya.

Pelaku awalnya sempat ingin pergi dari rumah, namun ditahan oleh korban.

Korban juga sempat mencakar dada pelaku sebelum akhirnya pelaku gelap mata.

“Mendapat tindakan tersebut, pelaku gelap mata dan mencekik korban hingga tewas. Yang kemudian jasadnya disembunyikan di dalam kamar mandi,” ujar Komarudin.

Usai membunuh korban, pelaku menyembunyikan jasad korban di kamar mandi.

Pelaku juga sempat melakukan aktivitas seperti biasa, sampai akhirnya pelaku merasa kebingungan dan pulang ke rumah orang tuanya di Bogor, Jawa Barat pada Senin, 14 Februari 2022.

“Dia sempat ke Bogor dan menceritakan tindakannya itu, hingga pada Selasa, 15 Februari 2022, pelaku yang diantar keluarganya mendatangi Polrestro Tangerang untuk menyerahkan diri dan melaporkan perbuatannya itu,” jelas Komarudin.

 

(Montt/Okezone)

Salsa Sabrina

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

5 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago