News

Pasca Serangan KKB, Bupati Pegunungan Bintang Minta Dukungan Presiden

Timredaksi.com– Bupati Daerah Kabupaten  Pegunungan Bintang Sprei Yan Bidana meminta Presiden Jokowi memberi perhatian khusus kepada 1.338 penduduk dari 5 kampung di Distrik Kiwirok yang mengungsi imbas serangan KKB.

“Saya meminta kepada bapak Presiden Republik Indonesia untuk membangun kembali kiwirok dari semua aspek pendidikan dari SD, SMP,  SMA, Kesehatan, Perumahaan Pemerintah, Kantor Distrik, Bank, Perumahaan Masyarakat untuk kita bisa kembali seperti biasa,” kata Spey Yan tiga hari yang lalu, terbitkan Jum,at 2/12/2022.

Spei Yan mengatakan Anggara Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Pemkab Pegubin sangat terbatas, maka ia meminta perlu dukungan penuh dari pemerintah pusat, Kementerian PUPR dan Kementerian Sosial, Kementerian Pendidikan.

“Harapanya, Bapak Presiden serta jajaran, Mentri PUPR,Mentri Sosial, Menteri Pendidikan, Mentri Pertahanan juga untuk memperhatikan pos-pos yang ada di Pegunungan Bintang dari Koramil, Polsek dan juga berapa pos yang ada di perbatasan  karna, mereka ini ada di depan beranda Negara,” ungkapnya

Bupati Spai Yan menyakinkan kepada masyarakatnya bahwa dengan perjuangan dan semangatnya akan selalu melindungi penduduknya yang sebelumnya telah mengunjungi itu.

“Pemerintah  datang untuk pastikan bahwa keadaan Kiwirok benar-benar sudah aman dan semua pengungsi, baik yang di Oksibil, distrik-distrik tetangga, atau yang lari ke hutan semuanya bisa kembali ke rumah masing-masing untuk memulai kehidupan seperti biasa,” imbuhnya

Diketahui, 20 pengungsi itu sebelumnya berada di Oksibil dan pulang kampung ke kampung halamannya di Kiwirok dengan berjalan kaki selama satu hari, Selasa (29/11). Para pengungsi melewati Kampung Mangabib dan sempat bermalam di Kampung Kubibkop, Distrik Oksebang.

Sebelumnya ada 1.338 penduduk dari 5 kampung di Distrik Kiwirok yang mengungsi imbas serangan KKB. Oleh sebab itulah petugas berusaha mewujudkan agar para pengungsi itu bisa kembali ke kampung halaman mereka.

Pemerintah Daerah setempat juga telah berkomitmen membangun kembali Distrik Kiwirok. Saat ini pendataan terhadap kebutuhan infrastruktur tengah dilakukan.

Informasi, Bupati  Yan Spei Bidana dan Forkopimda Kabupaten Pegunungan Bintang juga telah tiba di Kiwirok menggunakan transportasi udara. Kedatangan Bupati beserta rombongan tersebut sebagai tanda aktivitas di Distrik Kiwirok sudah kembali seperti biasa. (ror)

Asrorie

Recent Posts

Menyiapkan Generasi Pembelajar Kritis dan Kreatif Lewat Deep Learning

Timredaksi.com, Salatiga - Seminar Nasional bertema “Deep Learning dalam Pembelajaran di Sekolah” diselenggarakan oleh Fakultas…

4 days ago

Keluarga Duka Zaverius Magai Sampaikan Terima Kasih kepada PT Freeport Indonesia dan PT Redpath Canada

Timredaksi.com, Mimika - Setelah melalui proses pencarian dan evakuasi yang berlangsung selama lebih dari 27…

4 days ago

Dukung Program MBG, FGMI: Demi Perbaikan Gizi Anak Bangsa

Timredaksi.com, Jakarta - Forum Generasi Milenial Indonesia (FGMI) mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) agar…

4 days ago

Pegadaian Resmi Luncurkan Super Apps ‘Tring!’: Integrasikan Seluruh Ekosistem Emas dan Keuangan Digital dalam Satu Genggaman

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,…

5 days ago

Satriani Wisata Menjelajahi Jejak Islam di Spanyol Sebagai Destinasi Utama Wisata Muslim

Timredaksi.com, Jakarta – Spanyol semakin populer sebagai destinasi wisata muslim dunia. Negara yang dikenal dengan…

2 weeks ago

KSBSI Apresiasi Hakim MK: Putusan Tapera Jadi Tonggak Baru Perjuangan Buruh

Timredaksi.com, Jakarta – Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Mahkamah Konstitusi…

2 weeks ago