Ekonomi

Nunuk Nuraini, Peracik Bumbu Indomie Meninggal Dunia

Jakarta, Timredaksi.com – Pencinta kuliner Indonesia dilanda kabar duka setelah mendengar kabar sang peracik bumbu Indomie, Nunuk Nuraini meninggal dunia di usia 59 tahun pada Rabu (27/1) kemarin.

Nunuk Nuraini merupakan seorang peracik bumbu Indomie yang diproduksi PT Indofood Sukses Makmur Tbk.

Nunuk Nuraini diketahui telah bekerja hampir 30 tahun di PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk divisi Mi Instan. Berkat racikannya, Indomie menjadi salah satu mi instan favorit masyarakat Indonesia.

Sebagaimana dikutip dari situs resmi Indomie, Kamis (28/1/2021), mi instan itu pertama kali diluncurkan pada tahun 1971 yang hanya tersedia rasa kaldu ayam. Pada tahun 1982, Indofood meluncurkan rasa mi goreng yakni varian kering pertama yang dikonsumsi tanpa kuah.

Sampai saat ini terdapat varian rasa Indomie mulai dari rasa soto, rendang, kari ayam, bahkan sambal matah, dan masih banyak lagi.

Nunuk Nuraini merupakan lulusan Universitas Padjadjaran jurusan Teknologi Pangan. Tak heran jika tangannya begitu lihai meracik bumbu untuk menjadikan makanan terasa enak.

Tak hanya di Indonesia, mi instan ini juga dinikmati masyarakat lintas negara. Indomie telah dipasarkan di 80 negara di seluruh dunia seperti Australia, Selandia Baru, AS, Kanada, di seluruh Asia, Afrika, Eropa, dan negara-negara Timur Tengah.

Kabar meninggalnya Nunuk Nuraini membuat banyak netizen yang merasa kehilangan. Tidak sedikit yang menganggap kalau beliau adalah sosok pahlawan, terutama untuk anak kos yang sering mengonsumsi Indomie.

“Innalillahi wa innailaihi rojiun semoga menjadi amal jariyah buat beliau karena menemukan rasa indomie yg enak aamiin,” tulis netizen.

“Alfatihah, semoga husnul khotimah untuk Ibu Nunuk Nuraini. Terima kasih atas perjuangan dan pengabdiannya dalam meracik dan mewujudkan ragam rasa Indomie,” sahut netizen lain.

Salsa Sabrina

Recent Posts

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

1 day ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

1 day ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago

DLH Jakarta Selatan Genjot Program Pelestarian Lingkungan Lewat Pendekatan Kreatif

Timredaksi.com, Jakarta Selatan — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jakarta Selatan terus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang…

2 days ago

DLH Yahukimo Perkuat Pengelolaan Lingkungan di Wilayah Pegunungan Papua

Sumber Timredaksi.com, Yahukimo, Papua — Kabupaten Yahukimo dikenal sebagai salah satu wilayah dengan bentang alam…

2 days ago

Penguatan Peran Marbot dan Inklusivitas Masjid Jadi Sorotan dalam Temu Nasional Marbot Indonesia

Timredaksi.com,  Jakarta — Wakil Ketua Umum PBNU, KH. Zulfa Mustofa, mendorong pengurus masjid di seluruh…

2 days ago