Categories: Uncategorized

Nakhoda Baru PMII Jawa Barat

Timredaksi.com, Bandung – Pengurus Koordinator Cabang (PKC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jawa Barat sukses menggelar Konferensi Koordinator Cabang (Konkoorcab) Ke XX pada Senin (8/11/2021) yang berlangsung di Asrama Haji Embarkasih Bekasi ini dihadiri oleh 23 Cabang Kabupaten dan kota Se-Jawa Barat sebagai peserta sidang.

Acara ini merupakan kegiatan lanjutan yang sebelumnya telah dilaksanakan secara online pada Rabu (3/11).

Pengurus PB PMII, Andre Imam Putra, mengatakan selain untuk mendemisionerkan kepengurusan sebelumnya, salah satu hasil dari kegiatan Konkoorcab ini adalah memilih ketua PKC dan KOPRI Jawa Barat untuk kemudian nantinya menyusun struktur kepengurusan masa khidmat selanjutnya bersama tim formatur.

“Sejak ditetapkan, acara Konkoorcab ini secara sah menghasilkan keputusan bahwa Apriliana Eka Dani dan Winda Nurmaulida terpilih menjadi ketua PKC dan KOPRI PMII Jawa Barat masa khidmat 2021-2023,” sambung Andre.

Mantan Ketua Umum PB Kopri PMII, Ai Maryati, mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya Konkoorcab Jawa Barat yang telah menghantar sahabat Aprilia Eka Dani sebagai Ketua PKC PMII Jawa Barat dan sahabati Winda Nur Maulida sebagai Ketua Kopri PMII Jawa Barat periode 2021-2023 untuk melanjutkan estafet kepemimpinan.

“Sukses mengemban amanah, saatnya melanjutkan transformasi Indonesia yang beradab, berkeadilan dan sejahtera dari progresivitas provinsi Jawa Barat,” ujar Ai Maryati.

Wandi Ruswannur

Recent Posts

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

1 day ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

1 day ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago

DLH Jakarta Selatan Genjot Program Pelestarian Lingkungan Lewat Pendekatan Kreatif

Timredaksi.com, Jakarta Selatan — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jakarta Selatan terus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang…

2 days ago

DLH Yahukimo Perkuat Pengelolaan Lingkungan di Wilayah Pegunungan Papua

Sumber Timredaksi.com, Yahukimo, Papua — Kabupaten Yahukimo dikenal sebagai salah satu wilayah dengan bentang alam…

2 days ago

Penguatan Peran Marbot dan Inklusivitas Masjid Jadi Sorotan dalam Temu Nasional Marbot Indonesia

Timredaksi.com,  Jakarta — Wakil Ketua Umum PBNU, KH. Zulfa Mustofa, mendorong pengurus masjid di seluruh…

2 days ago