News

Milad Al-Mizan yang ke-30, IKBA Cilangkahan Ikut Berpartisipasi

LEBAK – Genap 30 tahun, Pondok Pesantren Modern Al-Mizan memanggil seluruh alumni melalui Ikatan Keluarga Besar Al-Mizan (IKBA) Championship Jilid IV. Kompetisi itu dilakukan untuk lebih memperkokoh tali silaturahmi sesama alumni.

Pimpinan pondok, KH Anang Azhari Ali mengatakan, dengan dilaksanakannya kompetisi antar alumni diharapkan mampu mempererat tali silaturahmi.

“Jaga sportivitas hindari perpecahan. Karena dengan adanya turnamen ini bukan ajang untuk mencari siapa juara, melainkan untuk lebih mempererat silaturahmi kita,” kata KH Anang Azharie dalam pidatonya, Minggu (24/9/2023).

Pada turnamen tersebut terdapat beberapa cabang olahraga yang diperlombakan. Seperti sepak bola, bola voli dan tenis meja.

Sementara itu, Ketua IKBA Cilangkahan Azmi mengatakan, pada pertemuan IKBA championship ini merupakan ajang deklarasi atas pemisahan IKBA Cilangkahan dari IKBA Lebak.

“Alhamdulillah pada kesempatan ini kami dari IKBA Cilangkahan turut serta untuk memeriahkan IKBA Champonship. Di kegiatan tahun ini, IKBA Cilangkahan sudah resmi memisahkan diri dari IKBA Lebak,” kata azmi saat dimintai keterangan.

Hadir juga dalam kegaiatan tersebut Pembina IKBA Cilangkahan Ali Angga Kusuma yang juga sebagai Publict Relation (PR). PT. Mayora turut hadir seraya memberikan produk sebagai support Mayora untuk Milad Al-Mizan yang ke 30 Tahun.

Dari hasil pertandingan, IKBA Cilangkahan berhasil membawa pulang juara Runner Up setelah kalah dalam drama adu finalti dari IKBA Tangerang.

Salsa Sabrina

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

6 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago