News

Masih Ingat Eyang Subur? Begini Kabarnya Sekarang

Nama Eyang Subur pernah menjadi pembicaraan publik pada tahun 2013 silam.

Saat itu, dia viral karena berseteru dengan artis Adi Bing Slamet.

Dia menuding Eyang Subur telah melakukan praktik perdukunan dan penyimpangan agama Islam.

Adi Bing Slamet kemudian melaporkan pria yang kala itu berusia 75 tahun tersebut ke polisi, MUI, dan Komnas HAM.

Tak hanya itu, ada fakta lain yang membuat publik salah fokus pada saat itu yakni ternyata Eyang Subur sudah pernah menikah 25 kali.

Ketika keributan itu terjadi sembilan tahun silam, Eyang Subur mempunyai tujuh orang istri di sisinya.

Setelah dilaporkan ke MUI, Eyang Subur lantas berjanji akan menceraikan beberapa orang istrinya tersebut.

Melansir dari berbagai sumber pada Sabtu (15/1/2022), Eyang Subur terlahir dari keluarga kurang mampu dan orang tuanya bekerja sebagai petani.

Eyang Subur kemudian merantau ke Jakarta dan profesi sebagai penjahit lalu menjadi mengenal beberapa selebriti karena itu.

Setelah itu, dia menjadi kaya setelah memenangkan undian kemudian banting setir sebagai kolektor dan penasihat spiritual.

Dalam praktiknya, Eyang Subur mengumpulkan uang dari para tamu yang meminta nasihat soal keuangan, jodoh, hingga pekerjaan.

Setelah tenggelam bak ditelan bumi, Eyang Subur hadir melalui kanal YouTube bernama Eyang Subur Official tepatnya pada tahun 2019.

Eyang Subur mengaku kini dirinya sudah tidak lagi menerima tamu untuk nasihat spiritual di rumahnya.

Menurutnya, menerima tamu hanya membuatnya pusing karena kerap dipelintir-pelintir.

Eyang Subur saat ini dikabarkan hidup bersama empat istri dan 18 anaknya.

Dia menuturkan tidak mau menambah dosa dan ingin menghabiskan masa tua dengan bersenang-senang dan tidur nyaman.

(Ven/Nov).

Hamizan

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

6 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago