News

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo Alami Kecelakaan

Timredaksi.com – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengalami kecelakaan di kawasan Meikarta, Cikarang Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (27/11/2021).

Mobil race balapan drift yang ditumpangi Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini mengalami rusak parah.

Kecelakaan terjadi saat Bamsoet mengikuti balapan atau reli mobil.

Bamsoet mengalami kecelakaan bersama pebalap nasional Sean Gelael.

Kecelakaan itu terjadi dalam acara balapan Sprint Rally 2021 di Meikarta, Bekasi, Sabtu (27/11/2021).

Namun di tengah balapan tersebut, terjadi insiden kecelakaan.

Citroen C3 R5 yang dikendarai keduanya mengalami kecelakaan dan berputar di udara hingga beberapa kali sebelum jatuh terhempas.

Informasi tersebut beredar dalam rekaman video dan foto yang dibagikan di grup WhatsApp kalangan awak media.

Redaksi mengkonfirmasi kabar tersebut.

Ia menuturkan baik Sean Gelael dan Bambang Soesatyo dalam keadaan aman dan tidak mengalami cedera fatal.

“Aman. Alhamdulillah. Pak Bamsoet dan Sean baik-baik saja,” ujar Aswin melalui pesan singkat, Sabtu (27/11/2021) seperti diberitakan Kompas.com.

Dalam foto yang beredar, terlihat bagian belakang Citroen C3 R5 itu rusak parah. Buritan mobil hatchback yang memperlihatkan logo sponsor tersebut ringsek.

Diamati lebih detail, pelek roda belakang sebelah kanan pun patah seluruhnya.

Pada video terpisah yang didokumentasikan tim pribadi Bambang Soesatyo, Ketua MPR RI tersebut terlihat dalam keadaan baik-baik saja.

“Alhamdulillah saya dan Sean aman,” ujar Bambang singkat.

Lewat video lain yang beredar, Bamsoet yang tampak mengenakan seragam balap berwarna putih menyampaikan bahwa kondisinya baik-baik saja bersama Sean.

Sebelumnya beredar video yang menunjukkan mobil berwarna merah dan putih melintas dengan kecepatan tinggi yang yang turut disaksikan warga sekitar.

Saat mobil melintas di jalur lintasan balap, tak bisa mengedalikan mobil dan terjungkal ke depan.

 

(Salsa/Tribun/Kompas)

Azzam Putra

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

6 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago