Featured

Ini Prajurit TNI Berhijab Pertama yang Jadi Komandan Pasukan PBB

Timredaksi.com – Wanita berhijab asal Indonesia Letnan Kolonel (sus) Revilla Oulina, M.Pd, M.Si yang asal Padang Pariaman ini begitu membanggakan kampung halamannya. Sebagai prajurit Wanita TNI Angkatan Udara (Wara), ia menjadi bagian dari tim Unamid (United Nation African Union Mission) dan diangkat sebagai Chief U9 Unamid  yang mengurusi koordinasi sipil-militer UDAMID di tingkat pusat.

Perlu dicatat, ia adalah perempuan pertama di dunia yang mendapat jabatan itu dari PBB. Ci uniang Revila merupakan satu dari Sembilan perempuan Indonesia yang kini bertugas di tempat yang sama. Lainnya, berasal dari Polisi.

“Selama bertugas di Sudan semenjak Juni 2017 lalu, tepatnya di Kota Elfasher banyak program yang sudah kami lakukan, di antaranya renovasi klinik, renovasi masjid, dan layanan social serta fisik lainnya,” tegas Revila yang pernah di Menwa (Resimen Mahasiswa) Maharuyung, asal FKIP Universitas Bung Hatta tahun 1990 ini.

Dalam Misi PBB ini, ada 9 Chief, yaitu Chief U1 sampai Chief U9. Ia bertugas di Chief U9 yang bergerak langsung ke tengah masyarakat di sana. “Jabatan yang saya emban sebagai Chief Military Coordination pada Unamid di Darpur Sudan, yang mana Jabatan U9 adalah jabatan di tingkat pusat. Kalau di tingkat sektor namanya J9,” tambah Revila

Sepanjang sejarah militer Indonesia ataupun dunia belum pernah ada wanita yang menempati jabatan Cimic. Karenanya, Letkol Sus Revilla Oulina sangat bersyukur telah menjadi wanita pertama yang menempati jabatan itu.

“Saya bersyukur dan terharu sekali untuk jabatan ini ternyata belum pernah ada Wanita yang menjabatnya. Sayalah Wanita Militer Pertama di Indonesia bahkan dunia yang mengemban jabatan tersebut”, ungkap Revilla

Revila wanita kelahiran Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman 46 tahun lalu itu merupakan Alumni Perwira Karier PAPK V Tahun 1998 dan sekaligus alumni Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, FKIP Universitas Bung Hatta.

Sekembali dari menjalankan misi PBB, ia berdinas di Sekolah Komando Kesatuan Angkatan Udara (Sekkau) Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta sejak tahun 2018 sampai sekarang.

Penunjukkan perempuan berpangkat Letnan Kolonel (sus) ini membuat kagum banyak pihak. Salah satunya, Yusuf Mansyur yang memposting foto dan berita Revilla di akun Instagramnya.

“Bangga banget lihat dua foto ini… MaasyaaAllah. Pak Dahlan Iskan baru menulis soalan Villa ini…. Luar biasa. Asli bangga,” kata pria yang biasa disapa Ustaz Yusuf Mansyur itu melalui akun Instagramnya, @yusufmansyurnew, Kamis (23/7/2020).

Dia pun menyampaikan salam kepada kaum perempuan Indonesia, baik dari kepolisian maupun tentara yang sedang bertugas di mancanegara.

“Salam buat semua perempuan hebat di kepolisian dan tentara… Di Indonesia, maupun yang sedang bertugas di manca negara… Juga semua perempuan di face earth… Muka bumi…” kata Ustaz Yusuf.

admin

Recent Posts

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

1 day ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

1 day ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

1 day ago

DLH Jakarta Selatan Genjot Program Pelestarian Lingkungan Lewat Pendekatan Kreatif

Timredaksi.com, Jakarta Selatan — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jakarta Selatan terus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang…

2 days ago

DLH Yahukimo Perkuat Pengelolaan Lingkungan di Wilayah Pegunungan Papua

Sumber Timredaksi.com, Yahukimo, Papua — Kabupaten Yahukimo dikenal sebagai salah satu wilayah dengan bentang alam…

2 days ago

Penguatan Peran Marbot dan Inklusivitas Masjid Jadi Sorotan dalam Temu Nasional Marbot Indonesia

Timredaksi.com,  Jakarta — Wakil Ketua Umum PBNU, KH. Zulfa Mustofa, mendorong pengurus masjid di seluruh…

2 days ago