News

Ini Janda Terkaya di Dunia, Hartanya Ratusan Triliun, Ada yang Tertarik?

Timredaksi.com – Orang terkaya di dunia tak semuanya laki-laki.

Perempuan juga banyak yang memiliki harta kekayaan melimpah mencapai ratusan triliun rupiah.

Forbes, majalah ekonomi dan finansial, merilis daftar 56 perempuan terkaya di dunia.

Sebagian besar perempuan terkaya di dunia itu berstatus janda atau single parents.

Dikutip pada Rabu (6/10/2021), berikut 10 perempuan terkaya di Amerika.

1. Alice Walton

Alice Walton merupakan putri pemilik Walmart, Sam Walton.

Dia menjadi pewaris dan kini memiliki harta USD67,9 miliar atau Rp970,97 triliun (kurs Rp14.300).

2. MacKenzie Scott

Kunci Sukses Bisnis Kecantikan Martha Tilaar di Tengah Kompetisi MacKenzie Scott, penulis novel sekaligus mantan istri Jeff Bezos, tak ingin ketinggalan dari daftar ini.

Dia memiliki total kekayaan USD58,5 miliar atau Rp836,55 triliun.

Ia telah menerbitkan dua novel dan memiliki 4% saham di Amazon.

3. Julia Koch dan Keluarga

Julia Koch dan ketiga anaknya menjadi pemilik 42 persen saham Koch Industries setelah suaminya, David, meninggal dunia 2019 lalu pada usia 79 tahun.

Kekayaannya kini sebesar USD51 miliar atau Rp729,3 triliun.

4. Jacqueline Mars

Jacqueline Mars merupakan pemilik perusahaan pembuat permen terbesar di dunia, Mars, yang didirikan oleh kakeknya.

Di usianya yang menginjak 81 tahun, dia memiliki harta sebanyak USD31,8 miliar atau Rp454,74 triliun.

5. Miriam Adelson

Miriam Adelson berusia 87 tahun tahun ini pewaris usaha kasino milik mendiang suaminya, Las Vegas Sands.

Miriam memiliki kekayaan USD30,4 miliar atau Rp434,7 triliun (kurs Rp14.300).

6. Abigail Johnson

CEO Fidelity Investments Abigail Johnson menjadi perempuan terkaya di Amerika dengan harta USD25,2 miliar atau Rp360,36 triliun.

Dia juga memiliki 24,5 persen saham perusahaan tersebut.

7. Laurene Powell Jobs

Istri mendiang co-founder Apple Steve Jobs ini memiliki saham di Apple dan Disney.

Total kekayaannya mencapai USD22,1 miliar atau Rp316 triliun.

8. Diane Hendricks

Diane Hendricks kaya berkat menjadi ketua ABC Supply, distributor terbesar untuk atap, siding, dan jendela di Amerika.

Dia membangun bisnis ini bersama mendiang suaminya, Ken, pada tahun 1982.

Diane kini memiliki kekayaan Usaha miliar atau Rp157,3 triliun.

9. Blair Parry-Okeden

Setelah sang ibu, Barbara Cox Anthony, tutup usia, Blair Parry-Okeden menjadi pewaris Cox Enterprises yang bergerak di bidang otomotif dan media.

Kini kekayaan Blair mencapai USD9,7 miliar atau Rp138,71 triliun.

10. Ann Walton Kroenke

Ann Walton Kroenke merupakan bibi dari Alice Walton yang berada di urutan pertama.

Selain mendapatkan saham dari Walmart, dia juga merupakan istri dari miliarder Stan Kroenke. Kekayaannya tercatat total USD9,3 miliar atau Rp132,99 triliun.

 

(Salsa /Montt/Inews)

Salsa Sabrina

Recent Posts

Siapkan UIN dan Pesantren untuk Pendidikan Anak Palestina, Menag: Amanat Presiden Prabowo

Timredaksi.com, Jakarta -- Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa Kementerian Agama telah menyiapkan jaringan Universitas…

1 hour ago

DLH Sulawesi Utara Perkuat Pendidikan dan Pelatihan Lingkungan untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

Timredaksi.com, Sulawesi Utara -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Utara terus memperkuat komitmennya dalam…

1 hour ago

DLH Sulawesi Tengah Gencarkan Program Kampung Iklim untuk Perkuat Aksi Mitigasi dan Adaptasi Iklim

Timredaksi.com, Sulteng -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tengah terus memperkuat upaya penanggulangan perubahan…

2 hours ago

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

2 days ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

2 days ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago