Featured

HRS tak Mau Kasusnya Alihkan Insiden Tewasnya Anggota FPI

Jakarta, Timredaksi.com – Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI), Munarman menyampaikan pesan dari Habib Rizieq Shihab (HRS), agar kasus yang kini menjeratnya tidak mengalihkan insiden meninggalnya enam anggota FPI. Seperti diketahui, enam anggot FPI meninggal dunia saat bentro dengan petugas kepolisian pada Senin (7/12) dini hari WIB.

“Habib pesen kasus yang diperiksa Habib ini jangan sampai mengalihkan isu pembunuhan enam laskar FPI,” tegas Munarman di depan Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Sabtu (12/12).

Menurut Munarman, kasus pembunuhan terhadap enam Laskar FPI yang tengah mengawal HRS leading sektornya ada di Komnas Ham. Oleh karena itu, ia meminta agar Komnas Ham melakukan proses pendalaman dari yang dilakukan selama ini dari pemantauan ditingkatkan jadi penyelidikan.

“Leading sektor di komnas ham dan kita minta Komnas Ham melakukan proses pendalaman,” kata Munarman.

Sebanyak enam laskar FPI tewas tertembak saat bentrokan antara Polisi dengan FPI. Adapun keenam laskar FPI tersebut adalah Andi Oktavian, kelahiran 29 Oktober 1987. Lalu, Ahmad Sofiyan alias Ambon, kelahiran Jakarta, 6 Juli 1994, Faiz Ahmad Syukur alias Faiz lahir 15 September 1998. Kemudian Muhammad Reza alias Reza kelahiran Jakarta, 7 Juni 2000, dan Lutfi Hakim lahir 27 September 1996, terakhir Muhammad Suci Khadafi kelahiran tahun 1999.

Sementara secara resmi Mabes Polri telah mengambil alih kasus baku tembak Laskar FPI yang tengah mengawal rombongan HRS dengan anggota Polda Metro Jaya. Kasus tersebut juga akan melibatkan Divisi Propam Polri.

Imam Besar FPI Muhammad Rizieq Shihab bersiap menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (12/12).

“Saat ini kasus tersebut sudah ditarik ke Mabes Polri,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono lewat keterangannya, Selasa (8/12). (Salsa/S :Republika)

 

Azzam Putra

Recent Posts

Polisi dan TNI Ciptakan Mitos dan Stigma di Papua

Polisi dan TNI Ciptakan Mitos dan Stigma di Papua Oleh: Gembala Dr. A.G. Socratez Yoman…

17 mins ago

Pengakuan Terdakwa Judol Dipaksa Seret Nama Budi Arie, FGMI : Budi Arie Tidak Bersalah

Timredaksi.com, Jakarta - Terdakwa Adriana Angela Brigita mengaku pernah diminta oleh eks kuasa hukumnya untuk…

13 hours ago

Bintang Muda Indonesia Audiensi dengan Ibas, Siap Gelar MUNAS 1 Pada 12 Juli 2025

Timredaksi.com, Jakarta – Bintang Muda Indonesia (BMI), sebagai sayap Partai Demokrat, melakukan audiensi dengan Wakil…

1 week ago

Menkop Budi Arie Bentuk Kopdes Merah Putih Hingga Jadi Sorotan Dunia Internasional

Timredaksi.com, Jakarta - Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih yang merupakan program unggulan pemerintah Presiden Prabowo Subianto…

2 weeks ago

Retret Partai di Pacitan, BMI: Demokrat Harus Tetap Hadirkan Politik yang Humanis untuk Kesejahteraan Rakyat

Timredaksi.com, Pacitan – Farkhan Evendi, Ketua Umum Bintang Muda Indonesia (BMI), menegaskan komitmen Partai Demokrat…

2 weeks ago

Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Gelar Khitanan Massal Gratis

Timredaksi.com, Jakarta – Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H, PT Pegadaian…

2 weeks ago