News

Gara-gara Motor Dirusak, Pria Ini Bakar Temannya Sendiri

Timredaksi.com, Jakarta – Aparat kepolisian menangkap seorang pria di Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, berinisial AF (27), karena melakukan pembakaran terhadap temannya sendiri.

“Pelaku membakar temannya berinisial JFS karena kesal sepeda motornya rusak setelah digunakan korban,” kata Kasi Humas Polres Tapanuli Utara Aiptu W Baringbing, Selasa (11/1/2022).

Ia mengatakan bahwa peristiwa pembakaran tersebut terjadi di rumah korban di Desa Sirajaoloak pada Senin 10 Januari 2022 sekitar 20.00 WIB.

Saat itu pelaku meminta korban memperbaiki sepeda motornya yang rusak setelah dipinjam oleh korban, namun korban tidak menghiraukan pelaku.

Pelaku yang merasa kesal lalu menyiram korban dengan bensin yang berada di rumah korban yang selanjutnya membakar korban.

Api dengan cepat membakar tubuh korban. Akibatnya, korban mengalami luka bakar pada bagian kepala, wajah, leher, dan lengan.

“Saat ini korban masih dalam perawatan di rumah sakit,” katanya.

Ia menyebut bahwa pelaku saat ini sudah ditahan di Mapolres Tapanuli Utara guna proses penyelidikan lebih lanjut. “Pelaku sudah ditangkap,” katanya.

(Okezone.com)

Salsa Sabrina

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

6 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago