News

FGMI Sampaikan Selamat Atas Jabatan Brigjen Andi Rian Sebagai Kapolda Kalimantan Selatan

Timredaksi.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah melantik 16 perwira tinggi (pati) untuk mengemban tugas dan jabatan baru. Dari 16 pati tersebut, terdapat total sembilan kapolda yang dilantik. Pelantikan dilaksanakan di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Mabes Polri, Jakarta.

Salah satu dari 16 perwira tinggi yang dilantik Kapolri adalah Brigjen Andi Rian Djajadi. Jenderal asal Makassar itu resmi dilantik menjadi Kapolda Kalimantan Selatan.

Brigjen Andi Rian Djajadi sebelumnya menjabat Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri. Dan belum lama ini telah berhasil mengungkap kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J. Ketika itu, Brigjen Andi Rian Djajadi dipercaya untuk menjadi ketua tim penyidik dari tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Muhamad Suparjo SM selaku Koordinator Forum Generasi Milenial Indonesia (FGMI) meyakini pengangkatan Brigjen Andi Rian sebagai Kapolda Kalimantan Selatan oleh Kapolri adalah suatu keputusan yang tepat dan kualitatif. Pasalnya, jebolan Akpol 1991 itu telah banyak menangani berbagai kasus besar dan sangat pengalaman di bidang Reserse.

“Saya yakin diangkatnya Brigjen Andi Rian Djajadi menjadi Kapolda Sulses sudah melalui prosedur yang tepat dan pastinya secara kualitatif, karena Kapolri tidak mungkin menunjuk sembarangan anggotanya untuk memimpin suatu daerah”, ungkap Suparjo kepada awak media, senin (18/10).

“Kalau untuk Track Record beliau, saya rasa tidak diragukan lagi untuk memimpin Polda Kalsel. Karena kita tahu beberapa kasus yang berhasil ia tangani dan yang baru-baru ini telah berhasil mengungkap kasus pembunuhan Brigadir J. Sebelumnya kan Dirtipidum Bareskrim dan berpengalaman di bidang Reserse, jadi sangat cukup dan layak kalau sekarang diangkat jadi Kapolda Kalsel”, tambahnya.

Sebagai Civil Society Muhamad Suparjo SM juga memberikan dukungan khusus untuk Brigjen Andi Rian R Djajadi dalam memimpin Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan. Suparjo berharap melalui kepemimpinannya, Brigjen Andi Rian dapat mewujudkan ketertiban serta keamanan bagi masyarakat Kalimantan Selatan. Serta dapat menaikkan Citra Polri yang belakangan ini sedang dinilai turun oleh masyarakat karena beberapa kasus yang sedang menimpa institusi Polri.

“Kami mendukung Brigjen Andi Rian agar dapat mengayomi masyarakat khususnya wilayah Kalimantan Selatan sebagai otoritasnya selaku Kapolda Kalsel”, kata Suparjo kepada wartawan.

“Selamat bertugas Jenderal, semoga dapat menjalankan amanah baru sebagai Kapolda Kalimantan Selatan”, tutupnya.

Salsa Sabrina

Recent Posts

RESENSI BUKU : Menakar Kepemimpinan Prabowo dalam Isu-isu Papua

RESENSI BUKU Judul Buku: Prabowo dan Tantangan Penyelesaian Konflik Papua Penulis: Dr. Socratez Yoman Penerbit:…

1 day ago

Resmikan Groundbreaking Ekosistem Baterai, Publik Apresiasi Kinerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia

Timredaksi.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto didampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral…

2 days ago

UP PKB Pulogadung Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan ODOL: Kendaraan Baru Wajib Sesuai Dimensi Standar

Timredaksi.com, Jakarta — Unit Pelaksana Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Pulogadung menegaskan kembali pentingnya penegakan…

3 days ago

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Timredaksi.com, Jakarta – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan…

6 days ago

Kunjungan Kerja ke Distrik Iniye, Nius Wakerkwa Bagikan Sembako

Timredaksi.com, Kenyam — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Nduga, Nius Wakerkwa mengadakan Kunjungan Kerja…

6 days ago

Ketua Mahkamah Agung Hadiri Penandatanganan Naskah DIM RUU KUHAP

Timredaksi.com, Jakarta - Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) yang diusulkan dan dibahas bersama telah mengakomodasi masukan…

1 week ago