News

Diberi Tumpangan Hidup, Pria Ini Tega Hamili Anak Temannya Sendiri

Timredaksi.com – Aparat Polres Tanggamus mengamankan seorang pemuda asal Pekalongan, Jawa Tengah berinizial MZ (19).

Penangkapan pelaku berdasarkan laporan dari RD (45) atas tuduhan pencabulan terhadap putrinya PU (16) hingga hamil.

Kasat Reskrim Polres Tanggamus, AKP Edi Qorinas menyatakan bahwa pelaku mengaku telah mencabuli korban sejak April 2020.

“Pelaku dengan korban sudah menjalin komunikasi secara intensif di media sosial,” paparnya Senin (16/11/2020), dikutip dari KOMPAS.com.

Menurut penuturan Edi, pelaku kemudian datang ke Tanggamus dan berpura – pura meminta tolong untuk dicarikan pekerjaan.

Ayah korban yang merasa kasihan melihat keadaan MZ kemudian mencarikan pekerjaan untuknya.

Tak hanya itu, ayah korban juga mempersilahkan MZ untuk tinggal di rumahnya serta meminjaminya sepeda motor.

“Ayah korban bahkan menganggap pelaku seperti anak sendiri,” kata Edi.

Edi menambahkan, berdasarkan hasil pemeriksaan pelaku rupanya sengaja datang ke Tanggamus untuk menemui korban.

Kepolisian berhasil membekuk pelaku pada Minggu (15/11/2020) dan saat ini pelaku sudah berada di Mapolres Tanggamus.

Akibat perbuatannya pelaku dijerat Pasal 82 Jo Pasal 76 E dan Pasal 81 Ayat (1) Jo Pasal 76 D UU Perlindungan Anak dengan ancaman maksimal 15 tahun penjara.

Hamizan

Recent Posts

Neng Eem: Sudah Semestinya Negara Hadir untuk Pesantren

Timredaksi.com, Jakarta – Ketua Fraksi PKB MPR RI, Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz, menegaskan bahwa…

16 hours ago

Menyiapkan Generasi Pembelajar Kritis dan Kreatif Lewat Deep Learning

Timredaksi.com, Salatiga - Seminar Nasional bertema “Deep Learning dalam Pembelajaran di Sekolah” diselenggarakan oleh Fakultas…

4 days ago

Keluarga Duka Zaverius Magai Sampaikan Terima Kasih kepada PT Freeport Indonesia dan PT Redpath Canada

Timredaksi.com, Mimika - Setelah melalui proses pencarian dan evakuasi yang berlangsung selama lebih dari 27…

5 days ago

Dukung Program MBG, FGMI: Demi Perbaikan Gizi Anak Bangsa

Timredaksi.com, Jakarta - Forum Generasi Milenial Indonesia (FGMI) mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) agar…

5 days ago

Pegadaian Resmi Luncurkan Super Apps ‘Tring!’: Integrasikan Seluruh Ekosistem Emas dan Keuangan Digital dalam Satu Genggaman

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,…

5 days ago

Satriani Wisata Menjelajahi Jejak Islam di Spanyol Sebagai Destinasi Utama Wisata Muslim

Timredaksi.com, Jakarta – Spanyol semakin populer sebagai destinasi wisata muslim dunia. Negara yang dikenal dengan…

2 weeks ago