News

75 Tahun Rhoma Irama: Jejak Panjang Musik Dangdut dan Soneta

Timredaksi.com – Raden Haji Oma Irama atau beken dikenal Rhoma Irama adalah penyanyi dangdut dan aktor asal Indonesia. Rhoma lahir tepat tanggal hari ini 11 Desember pada tahun 1946.

Dalam dunia hiburan di tanah air, ia masyhur dengan sebutan Raja Dangdut.

Rhoma mengawali kariernya dalam dunia hiburan sebagai bintang film dalam film anak-anak berjudul Djendral Kantjil. Karier Rhoma dalam dunia musik sudah ia rintis sejak usia 11 tahun.

Sepanjang kariernya dalam dunia musik, Rhoma sudah menjadi penyanyi, gitaris, dan juga musisi sekaligus. Selain itu, ia juga mulai mendirikan band.

Band pertama yang ia dirikan adalah band Tornadi yang didirikan bersama Benny Muharam dan tiga orang lainnya pada 1959.

Kemudian, pada ulang tahunnya ke 24, 11 Desember 1970 Rhoma mendirikan Soneta Group, sebuah grup musik genre dangdut.

Soneta Group menjadi salah satu pijakan besar Rhoma meraih banyak kesuksesan dalam dunia musik.

Dalam catatan sejarah dunia musik tanah air, Rhoma pernah memperoleh 11 Golden Record dari kaset-kasetnya.

Menilik dari data penjualan kaset dan jumlah penonton pada film yang dibintangi oleh Rhoma tercatat ada sekitar 15 juta atau hampir 10% penduduk Indonesia saat itu.

Pada awalnya, Rhoma tidak ingin karyanya banyak terpublikasi, tetapi justru ia sudah terseret sangat jauh dalam dunia hiburan.

“Saya takut publikasi, tetapi saya sudah terseret jauh,” kata Rhoma dalam wawancara bersama Majalah Tempo, 30 Juni 1984 silam.

Karier Rhoma tidak hanya harum di tanah air, tetapi di negeri jiran ia pun memiliki banyak penggemarnya.

Banyak orang menyebut musik yang dibawa oleh Rhoma adalah musik dangdut, tetapi Rhoma lebih senang menyebut musik yang dibawanya adalah irama Melayu.

Page: 1 2

Salsa Sabrina

Recent Posts

RESENSI BUKU : Menakar Kepemimpinan Prabowo dalam Isu-isu Papua

RESENSI BUKU Judul Buku: Prabowo dan Tantangan Penyelesaian Konflik Papua Penulis: Dr. Socratez Yoman Penerbit:…

10 hours ago

Resmikan Groundbreaking Ekosistem Baterai, Publik Apresiasi Kinerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia

Timredaksi.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto didampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral…

23 hours ago

UP PKB Pulogadung Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan ODOL: Kendaraan Baru Wajib Sesuai Dimensi Standar

Timredaksi.com, Jakarta — Unit Pelaksana Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Pulogadung menegaskan kembali pentingnya penegakan…

2 days ago

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Timredaksi.com, Jakarta – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan…

5 days ago

Kunjungan Kerja ke Distrik Iniye, Nius Wakerkwa Bagikan Sembako

Timredaksi.com, Kenyam — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Nduga, Nius Wakerkwa mengadakan Kunjungan Kerja…

5 days ago

Ketua Mahkamah Agung Hadiri Penandatanganan Naskah DIM RUU KUHAP

Timredaksi.com, Jakarta - Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) yang diusulkan dan dibahas bersama telah mengakomodasi masukan…

6 days ago