News

Warga Tanjung Apresiasi Kapolres Bangka Barat Tinjau Banjir dan Bagikan Nasi Bungkus

Timredaksi.com – Kapolres Bangka Barat AKBP Agus Siswanto SH.SIK.MH. bersama Wakil Bupati Bangka Barat Bong Ming Ming turun langsung ke lokasi banjir dan membagikan nasi bungkus kepada Masyarakat korban banjir di wilayah Tanjung laut kelurahan Tanjung Kabupaten Bangka Barat, Rabu (08/12/2021).

Kapolres Bangka Barat AKBP Agus Siswanto SH.SIK.MH mengatakan, bahwa dalam rangka penanganan bencana alam Polres Bangka Barat bersama Pemda Bangka Barat akan melakukan langkah-langkah diantaranya mendirikan Dapur Umum untuk mencukupi pangan korban bencana alam.

“Kami bersama pemerintah daerah akan langsung mendirikan dapur umum Bencana Alam mulai hari ini digelar, untuk menyediakan makanan sederhana dan layak, higienis dan bergizi, diatur dalam waktu yang cepat dan tepat memenuhi pangan korban bencana alam.” ujar Kapolres Bangka Barat.

Warga tampak antusias menerima kedatangan Kapolres Bangka Barat dan Wakil Bupati Bangka Barat beserta anggota Polres Bangka Barat yang door to door langsung menemui masyarakat, dan membagikan nasi bungkus.

Warga Tanjung apresiasi Kapolres Bangka Barat meninjau warga yang terkena dampak banjir di Kelurahan Tanjung kecamatan Muntok Kabupaten Bangka Barat warga juga sempat mendoakan Kapolres Bangka Barat Semoga banyak rezeki dan naik pangkat ini disampaikan warga Tanjung saat Kapolres Bangka Barat membagikan nasi bungkus kepada warga Tanjung.

“Terima kasih kepada bapak Kapolres Bangka Barat yang telah memberikan kami bantuan nasi bungkus semoga bapak Kapolres Bangka Barat cepat naik pangkat dan dilimpahkan rezeki”, ujar ulfa warga Tanjung yang terkena banjir.

(heri sofian)

Salsa Sabrina

Recent Posts

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

1 day ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

1 day ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago

DLH Jakarta Selatan Genjot Program Pelestarian Lingkungan Lewat Pendekatan Kreatif

Timredaksi.com, Jakarta Selatan — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jakarta Selatan terus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang…

2 days ago

DLH Yahukimo Perkuat Pengelolaan Lingkungan di Wilayah Pegunungan Papua

Sumber Timredaksi.com, Yahukimo, Papua — Kabupaten Yahukimo dikenal sebagai salah satu wilayah dengan bentang alam…

2 days ago

Penguatan Peran Marbot dan Inklusivitas Masjid Jadi Sorotan dalam Temu Nasional Marbot Indonesia

Timredaksi.com,  Jakarta — Wakil Ketua Umum PBNU, KH. Zulfa Mustofa, mendorong pengurus masjid di seluruh…

2 days ago