Polhukam

Pengawas Eksternal Polri Tegaskan Pengungkapan Kasus Di Karawang Sebagai Betuk Komitmen Polri Berantas Mafia Calo Dan KKN

Timredaksi.com – Muhamad Suparjo SM Ketua Umum Forum Generasi Milenial Indonesia (FGMI) sekaligus selaku pengawas eksternal Polri menanggapi sekaligus memberi apresiasi terkait kasus penipuan pendaftaran rekrutmen Polri jalur Bintara di Kabupaten Karawang.

Sebelumnya, Polres Karawang telah berhasil mengungkap kasus penipuan pendaftaran rekrutmen Polri jalur Bintara. Dalam perkara itu, ditetapkan satu orang tersangka dengan inisial (DLS).

“Pengungkapan kasus praktik calo atau KKN merupakan wujud komitmen Polri berantas oknum-oknum nakal yang mencoba mengambil keuntungan dari pendaftaran rekrutmen anggota kepolisian”, kata Muhamad Suparjo SM Ketua Umum FGMI (27/05).

“Saya juga mengapresiasi jajaran Polres Karawang yang menindak tegas pelaku penipuan rekrutmen Bintara, karena dengan terungkapnya kasus tersebut dapat mencegah kecurangan-kecurangan yang berpotensi terjadi dalam perekrutan anggota kepolisian”, tambahnya.

As SDM Polri Irjen Dedi Prasetyo telah menghimbau bahwasanya seluruh rangkaian proses pendaftaran rekrutmen Polri, baik jalur Akpol, Bintara dan Tamtama, dalam hal ini, Polri tidak memungut sepeser pun biaya atau gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia yang ingin bergabung sebagai anggota kepolisian.

Irjen Dedi menekankan, dalam proses rekrutmen saat ini, As SDM Polri menerapkan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis). Sehingga tidak ada ruang sedikitpun untuk pihak-pihak yang mencoba ‘main-main’ dalam proses rekrutmen Polri.

“Sudah jelas himbauan dari As SDM Polri bahwa seluruh registrasi masuk polisi itu gratis, maka jika ada pungutan biaya untuk masyarakat yang ingin bergabung menjadi anggota polisi dapat dipastikan itu adalah penipuan”, ungkap Suparjo.

Demi mencegah praktik calo dan KKN SDM Polri telah membuka layanan hotline sebagai bentuk pengaduan masyarakat dan juga untuk konsultasi terkait pendaftaran rekrutmen anggota kepolisian. Selain hotline SDM Polri juga menyediakan wadah atau sarana komunikasi sebagai wujud keterbukaan penerimaan rekrutmen personel kepolisian di media sosial.

“Hotline dan layanan media sosial dari SDM Polri sangat membantu masyarakat dan juga sebagai suatu bentuk pencegahan terhadap praktik calo dan KKN”, kata Suparjo.

Suparjo juga memberi apresiasi kepada jajaran SDM Polri yang selalu berkomitmen untuk terus menjaga kepercayaan publik terhadap institusi Polri, dengan memberikan pelayanan yang baik terhadap masyarakat dengan terus mendengar dan menyerap seluruh aspirasi dan informasi dari berbagai kalangan masyarakat.

“Saya apresiasi terhadap SDM Polri yang selalu komitmen menjaga kepercayaan publik dengan langkah-langkah positifnya. Juga khususnya apresiasi untuk Irjen Dedi Prasetyo selaku As SDM Polri yang komitmen dengan prinsip BETAHnya (Bersih, Tranparan, Akuntabel dan Humanis)”, tutup Suparjo kepada awak media (27/05).

Azzam Putra

Recent Posts

Siapkan UIN dan Pesantren untuk Pendidikan Anak Palestina, Menag: Amanat Presiden Prabowo

Timredaksi.com, Jakarta -- Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa Kementerian Agama telah menyiapkan jaringan Universitas…

16 mins ago

DLH Sulawesi Utara Perkuat Pendidikan dan Pelatihan Lingkungan untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

Timredaksi.com, Sulawesi Utara -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Utara terus memperkuat komitmennya dalam…

30 mins ago

DLH Sulawesi Tengah Gencarkan Program Kampung Iklim untuk Perkuat Aksi Mitigasi dan Adaptasi Iklim

Timredaksi.com, Sulteng -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tengah terus memperkuat upaya penanggulangan perubahan…

1 hour ago

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

2 days ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

2 days ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago