News

Mantan Drummer Slipknot Meninggal Dunia

Jakarta, Timredaksi.com – Mantan drummer Slipknot, Joey Jordison, meninggal dunia di usia 46 tahun. Hal itu dikabarkan oleh pihak keluarga melalui sebuah keterangan tertulis.

Pada keterangan itu, keluarga menyatakan Joey Jordison meninggal dunia dalam tidurnya pada Senin, 26 Juli 2021 waktu setempat.

“Kami dengan hati yang patah ingin mengabarkan bahwa Joey Jordison, seorang drummer yang produktif, musisi, dan seniman telah meninggal dunia dengan tenang dalam tidurnya pada 26 Juli 2021 di usia 46 tahun,” tulis keluarga dikutip dari Loudwire, Rabu (28/7/2021).

Keluarga juga mengenang sang drummer sebagai sosok yang cerdas, lembut, dan baik hati. Mereka juga mengenang kecintaan Joey Jordison terhadap musik.

“Kematian Joey membuat hati kami terasa hampa dan meninggalkan kesedihan yang mendalam. Untuk mereka yang mengenal Joey, kalian pasti tahu kecerdasannya, pribadinya yang lembut, kebesaran hatinya dan cintanya pada keluarga dan musik,” tutur pihak keluarga.

Dalam keterangan tersebut, pihak keluarga juga memohon untuk seluruh pihak untuk memberikan privasi mengenai kematian tersebut. Oleh karena itu, pemakaman Joey Jordison pun digelar secara tertutup.

“Kami, keluarga Joey, meminta pada teman-teman, penggemar, dan rekan-rekan media untuk menghargai privasi dan kedamaian yang kami butuhkan dalam kondisi yang sulit ini,” ungkap mereka.

“Keluarga akan mengadakan prosesi pemakaman secara tertutup dan meminta media dan publik menghargai keinginan itu,” sambungnya.

Joey Jordison adalah musisi yang lahir di Iowa, Amerika Serikat pada 26 April 1975. Dirinya bergabung di Slipknot pada 1995 hingga 2013.

Sang musisi juga merupakan salah satu pendiri dari band cadas tersebut.

Selain bermusik di Slipknot, Joey Jordison juga mendirikan Scar the Martyr yang merilis album pada 2013. Ia juga membentuk Vimic dan pernah bergabung sementara dengan Ministry pada 2018. (Salsa/Detikcom)

Salsa Sabrina

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

6 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago