Categories: Uncategorized

Komisi III DPRD Kota Sukabumi Kunjungi FKUB Cianjur

Cianjur, timredaksi.com – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sukabumi melalukan kunjungan kerja ke Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Cianjur, Selasa (02/11/2021).

Rombongan tersebut di sambut dengan baik oleh jajaran pengurus FKUB Cianjur yang diterima di Aula Kantor FKUB Cianjur.

Dalam kesempatan tersebut, mewakili Ketua FKUB Cianjur H. Ahmad Yusup selaku sekretaris FKUB Cianjur menyampaikan ucapan selamat datang dan menjadi suatu kehormatan bisa menyambut rombongan dari DPRD Kota Sukabumi.

“Saya mewakili ketua FKUB juga seluruh jajaran pengurus FKUB mengucapkan selamat datang di kantor FKUB Cianjur, merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi kami untuk menyambut rombongan dari Kota Sukabumi,” ucapnya.

Sebelumnya, kunjungan ini merupakan rangkaian daripada kunjungan kerja DPRD kota Sukabumi dalam hal ini komisi III DPRD untuk mengetahui sejauh mana FKUB Cianjur menjadi leading sektor kerukunan umat beragama di kabupaten Cianjur.

Ketua Komisi III DPRD Kota Sukabumi Gagan Rahman Suparman menjelaskan maksud daripada kunjungan ini tak lain untuk mengetahui lebih dalam program-program unggulan milik FKUB yang kemudian ia dan rombongan akan bawa sebagai bahan ajar untuk diaplikasikan di kota Sukabumi.

“Kami dari Komisi III DPRD kota Sukabumi bermaksud tentunya untuk bersilaturahim, kemudian juga untuk mengetahui sejauh mana FKUB Cianjur bisa sejauh ini melangkah, ini akan menjadi bahan kami untuk di diskusikan di kota sukabumi,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut juga diisi dengan kegiatan diskusi saling bertukar pikiran membahas terkait dengan kerukunan umat beragama.

“Kami berharap dengan adanya kunjungan ini, kita bisa membuka pikiran yang baru juga gagasan yang lebih baik lagi, terutama menyoal kerukunan umat beragama” tutup sekretaris FKUB Cianjur H. Ahmad Yusup.

Wandi Ruswannur

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

5 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago