News

Kemenparekraf Kembali Hadirkan Sentra Vaksinasi COVID-19 Bagi Pelaku Parekraf Wakatobi

Timredaksi.com, Wakatobi – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif kembali menghadirkan sentra vaksinasi COVID-19 bagi pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif serta masyarakat di salah satu destinasi wisata prioritas, Wakatobi, Sulawesi Tenggara.

Sentra Vaksin ini merupakan hasil kolaborasi antara Kemenparekraf bersama Pemerintah Kabupaten Wakatobi, TNI, POLRI, Antis, dan Homecare24 dengan sasaran 1.000 pelaku parekraf dan masyarakat umum yang berlangsung selama dua hari pada 25-26 November 2021. Sentra vaksinasi ini berlangsung di Marina Togo Mowondu Wakatobi.

Sebelumnya Kemenparekraf telah melaksanakan dukungan Sentra Vaksinasi Wakatobi pada 26-28 Oktober 2021.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, sentra vaksinasi ini merupakan salah satu strategi bersama untuk dapat mempercepat pencapaian _herd immunity_. Hal itu selaras dengan apa yang disampaikan oleh Presiden Joko Widodo pada 7 September 2021 agar masyarakat seluruh provinsi dapat tervaksin minimal 70 persen di akhir tahun 2021.

“Sampai hari ini (25/11/2021), masyarakat Indonesia yang sudah divaksin pertama hampir mencapai 65 persen dan yang sudah mendapatkan dosis lengkap 44 persen. Untuk Wakatobi kita harapkan bisa terus meningkat. Maka vaksinasi di Wakatobi harus mencapai 70 persen di akhir tahun ini sesuai dengan arahan Presiden,” kata Menparekraf Sandiaga Uno.

Dalam kesempatan itu Menparekraf Sandiaga Uno juga menerima dukungan dari Antis berupa 250 ribu paket _health kit_ yang kemudian diserahterimakan kepada pihak Pemerintah Kabupaten Wakatobi.

“Karena vaksinasi harus tetap diimbangi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin. Agar tidak memicu peningkatan kasus baru, khususnya saat libur natal dan tahun baru mendatang,” kata Sandiaga.

“Di saat bersamaan kita juga ingin membantu masyarakat yang membutuhkan, baik paket bantuan sosial maupun juga paket protokol kesehatan. Oleh karena itu saya sangat optimistis Wakatobi akan bangkit dan mudah-mudahan kita menang melawan COVID-19,” kata Sandiaga.

Bupati Wakatobi, Haliana, mengucapkan terima kasih atas dukungan Kemenparekraf/Baparekraf dalam mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Wakatobi.

“Terima kasih ada bantuan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk vaksinasi. Kami sangat berharap bisa mencapai target 70 persen di akhir tahun,” kata Haliana.

(Azzam/Ril)

Azzam Putra

Recent Posts

RESENSI BUKU : Menakar Kepemimpinan Prabowo dalam Isu-isu Papua

RESENSI BUKU Judul Buku: Prabowo dan Tantangan Penyelesaian Konflik Papua Penulis: Dr. Socratez Yoman Penerbit:…

15 hours ago

Resmikan Groundbreaking Ekosistem Baterai, Publik Apresiasi Kinerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia

Timredaksi.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto didampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral…

1 day ago

UP PKB Pulogadung Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan ODOL: Kendaraan Baru Wajib Sesuai Dimensi Standar

Timredaksi.com, Jakarta — Unit Pelaksana Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Pulogadung menegaskan kembali pentingnya penegakan…

2 days ago

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Timredaksi.com, Jakarta – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan…

5 days ago

Kunjungan Kerja ke Distrik Iniye, Nius Wakerkwa Bagikan Sembako

Timredaksi.com, Kenyam — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Nduga, Nius Wakerkwa mengadakan Kunjungan Kerja…

5 days ago

Ketua Mahkamah Agung Hadiri Penandatanganan Naskah DIM RUU KUHAP

Timredaksi.com, Jakarta - Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) yang diusulkan dan dibahas bersama telah mengakomodasi masukan…

6 days ago