News

Kapolres Simalungun Kembali Ingatkan Para ABK Selalu Waspada Dengan Cuaca Ekstrem

Simalungun – Cuaca ektrim belakangan ini yang mengakibatkan angin kencang dikawatirkan dapat menganggu aktivitas di perairan Danau Toba. Untuk itu, diminta agar masyarakat selalu waspada, khususnya mereka yang beraktivitas di danau.

Hal itu diungkapkan Kepala Kepolisian Resor Simalungun Akbp Agus Waluyo, S.I.K., Minggu (18/10). “Belakangan ini, cuaca di daerah kita agak ekstrim, Gelombang tinggi dan angin kencang mulai datang di kawasan Danau Toba, ada angin kencang di saat sore hingga malam hari. Kita khawatir, kondisi ini rentan bencana, khususnya aktivitas di danau,” kata AKBP Agus.

Untuk itu, kepada pengusaha kapal, baik kapal penumpang, kapal nelayan, ataupun kapal barang agar selalu memperhatikan kondisi alam saat berlayar, melakukan pengecekan terhadap kelayakan Kapal Motor Penyeberangan (KMP) yang merupakan transportasi jalur Danau Toba di Pelabuhan Tigaras yang merupakan pelabuhan di wilayah simalungun.

“Kalau situasi cuaca sedang buruk, jangan dipaksakan. Kemudian, selalu lengkapi peralatan sefti di kapal. Terlebih kapal penumpang, selain memperhatikan kondisi layak layar kapal, minimal melengkapi pelampung. Semua itu demi kenyamanan dan keselamatan kita,” paparnya.

Kemudian, bagi warga yang berwisata renang di pantai, juga tetap waspada. Jangan berenang terlalu ketengah, dan kalau bisa tetap siapkan sefti. Pengelola wisata perlu memantau dan memberikan arahan kepada pengunjungnya yang sedang berenang,” pintanya.

Selain itu, pihaknya juga mengingatkan warga agar memperhatikan situasi pemukiman masing-masing. Manakala ada pohon besar di sekitar rumah warga, yang memungkinkan tumbang akibat diterpa angin, agar segera ditebang.

Sejauh ini memang tidak ada bencana akibat angin kencang belakangan ini. Namun kami dari Kepolisian Resor Simalungun menghimbau agar seluruh masyarakat selalu waspada kemungkinan bencana alam, baik di danau, juga potensi kebakaran mengingat musim kemarau sekarang ini. Kapolres Simalungun juga meminta para kapolsek sejajaran polres simalungun yang memiliki wilayah disekitaran danau toba agar mengingat kan para nelayan atau Masyarakat pengguna danau Toba, untuk selalu waspada dan berhati hati.

“Satu lagi, bagi warga yang berpergian, pastikan rumah yang ditinggalkan dalam situasi aman,” katanya.

Salsa Sabrina

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

6 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago