News

Heboh Petasan Berbungkus Lembaran Al-Quran di Tangerang, Polisi Turun Tangan

Masyarakat Tangerang geger setelah menemukan sobekan kertas oetasan berupa tulisan dalam Al-Quran.

Dalam unggahan videonya, akun Instagram @info_ciledug menyebut peristiwa tersebut terjadi di RT 01/RW 006, Parung Serab, Ciledug, Tangerang.

“Petasan hajatan diduga terbuat dari sobekan Al-Quran ditemukan warga Parung Serab, Ciledug,” tulisnya.

Akun tersebut juga menjelaskan temuan tersebut bermula ketika ada seorang warga yang menggelar hajatan pernikahan pada Sabtu (11/9/2021) pukul 16.00 WIB.

Ketika itu, lanjutnya, pihak keluarga tengah menyalakan petasan sebagai penanda bahwa acara hajatan telah selesai.

Kemudian, saat hendak membersihkan serpihan bekas petasan, warga menemukan sobekan kertas berupa tulisan Al-Quran.

Pihak keluarga dan warga sekitar mengaku tidak mengetahui bahwa petasan tersebut terbuat dari bahan sobekan Al-Quran.

Selain itu, hingga kini juga belum ada keterangan lebih jelas terkait dari mana pihak pemilik hajatan mendapatkan petasan tersebut.

Masyarakat pun lantas melaporkan kejadian tersebut kepada aparat setempat supaya melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Melansir dari kumparan, Kasubag Humas Polres Metro Tangerang, Kompol Abdul Rachim mengaku telah menerima informasi tersebut.

Saat ini, jelas Abdul, pihaknya masih akan melakukan pendalaman serta pengecekan terhadap kejadian tersebut.

(Ham/Nes).

Hamizan

Recent Posts

RESENSI BUKU : Menakar Kepemimpinan Prabowo dalam Isu-isu Papua

RESENSI BUKU Judul Buku: Prabowo dan Tantangan Penyelesaian Konflik Papua Penulis: Dr. Socratez Yoman Penerbit:…

1 day ago

Resmikan Groundbreaking Ekosistem Baterai, Publik Apresiasi Kinerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia

Timredaksi.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto didampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral…

2 days ago

UP PKB Pulogadung Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan ODOL: Kendaraan Baru Wajib Sesuai Dimensi Standar

Timredaksi.com, Jakarta — Unit Pelaksana Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Pulogadung menegaskan kembali pentingnya penegakan…

2 days ago

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Timredaksi.com, Jakarta – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan…

6 days ago

Kunjungan Kerja ke Distrik Iniye, Nius Wakerkwa Bagikan Sembako

Timredaksi.com, Kenyam — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Nduga, Nius Wakerkwa mengadakan Kunjungan Kerja…

6 days ago

Ketua Mahkamah Agung Hadiri Penandatanganan Naskah DIM RUU KUHAP

Timredaksi.com, Jakarta - Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) yang diusulkan dan dibahas bersama telah mengakomodasi masukan…

7 days ago