Categories: Uncategorized

DKAC Garda Bangsa Jatinangor Gelar Turnamen Futsal

Timredaksi.com, Jatinangor – Turnamen Futsal yang diselenggarakan oleh DKC Garda Bangsa Jatinangor Sumedang, ternyata menarik banyak minat dari berbagai Club/Tim Futsal. Pasalnya, sampai saat ini Tim yang telah mendaftar sudah mencapai 29 Tim dari target 32 Tim.
Kegiatan Garda Bangsa Jatinangor Futsal Cup 2022 menurut rencana akan dilaksanakan pada 5-6 Februari 2022 ini bertempat di Gor Futsal Jatinangor dan akan memperebutkan hadiah yang totalnya mencapai Rp. 10.000.000,00 (Sepuluh Juta Rupiah)
Ketua panitia kegiatan Hervy Fauzi menjelaskan bahwa kegiatan ini direncanakan akan diikuti oleh 32 Tim. Pendaftarannya dimulai pada tanggal 2 Januari dan akan ditutup pada hari Sabtu tanggal 29 Februari 2022. “Alhamdulillah, repon dari berbagai Tim Futsal sangat baik, terbukti sampai saat ini sudah ada 29 (dua puluh sembilan) Tim Futsal yan telah mendaftar”. Ujar Hervy.
Salah satu dari Tim Futsal yang telah mendaftar adalah B44DRI FC. Manajer B44DRI FC Jandri Ginting, SH., MM., MH. optimis bahwa Timnya akan mampu menjuarai Garda Bangsa Futsal Cup 2022 ini. “B44DRI FC adalah Tim Futsal yang secara khusus kita siapkan dari jauh-jauh hari untuk menghadapi kegiatan ini”. Ungkap Jandri.
Jandri juga seraya menambahkan “Sebagai bentuk keseriusan kami, Jum’at ini kami akan menjajal lapangan yang akan dijadikan sebagai arena pertandingan, supaya tim kami lebih mengenal medan tempat bertanding”. Imbuhnya.
Selain itu, Jandri juga telah mengiming-imingi bonus yang tidak sedikit untuk timnya apabila nanti dapat menjuarai kegiatan tersebut. “Saya sudah menyiapkan bonus buat tim, jika nanti tim ini dapat keluar menjadi pemenang pada kegiatan tersebut. Selain buat tim, saya juga telah menyiapkan bonus bagi anggota tim yang dapat menjadi top scor, semoga hal ini bisa menjadi penyemangat buat anak-anak ketika nanti bertanding”. Ujarnya.
Selain B44DRI FC, beberapa tim juga sudah mendaftarkan diri untuk mengikuti turnamen tersebut, diantaranya: Inaba FC, Persas FC, Lezione FC, Emferain FC, Shaqa FC, Jasun FC, Karatumpai FC, Baladidi FC (BFC) dan lainnya.
Wandi Ruswannur

Recent Posts

Lalu Lintas di Monas Tetap Tertib Selama Peringatan HUT ke-79 Bhayangkara, Masyarakat Apresiasi Strategi Kakorlantas

Timredaksi.com, Jakarta - Pelaksanaan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 yang digelar di kawasan…

2 hours ago

RESENSI BUKU : Menakar Kepemimpinan Prabowo dalam Isu-isu Papua

RESENSI BUKU Judul Buku: Prabowo dan Tantangan Penyelesaian Konflik Papua Penulis: Dr. Socratez Yoman Penerbit:…

2 days ago

Resmikan Groundbreaking Ekosistem Baterai, Publik Apresiasi Kinerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia

Timredaksi.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto didampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral…

2 days ago

UP PKB Pulogadung Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan ODOL: Kendaraan Baru Wajib Sesuai Dimensi Standar

Timredaksi.com, Jakarta — Unit Pelaksana Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Pulogadung menegaskan kembali pentingnya penegakan…

3 days ago

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Timredaksi.com, Jakarta – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan…

6 days ago

Kunjungan Kerja ke Distrik Iniye, Nius Wakerkwa Bagikan Sembako

Timredaksi.com, Kenyam — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Nduga, Nius Wakerkwa mengadakan Kunjungan Kerja…

6 days ago