News

Deddy Corbuzier Tinggalkan Penghasilan Rp 5 Milyar, Mengejutkan

Jakarta, Timredaksi.com – Deddy Corbuzier membuat keputusan mengejutkan. Melalui akun Instagram, Deddy mengumumkan setop mengunggah konten di media sosial dan Podcast. Dia juga untuk sementara setop memakai WhatsApp.

Dalam unggahannya di Instagram, Deddy Corbuzier menyampaikan untuk sementara waktu dia setop semua aktivitas di dunia maya. Dedy tidak menyebutkan alasan pasti dia melakukan hal tersebut. Pembawa acara Hitam Putih itu hanya mengatakan ‘karena beberapa alasan.’

“For some reason I’m currently off Every socmed, Podcast, And Whatsapp. Deddy Corbuzier,” demikian yang tertulis dalam foto unggahannya di Instagram.

Pada keterangan unggahannya, Deddy menuliskan sebaris kutipan. Dan kekasih Sabrina Chairunnisa itu menutup kolom komentar pada unggahannya tersebut.

“Even in the sheath the sword must be sharp – so too must the mind and the spirit be within the body,” tulis Deddy Corbuzier di akun Instagramnya @mastercobuzier Selasa (10/8/2021).

Kutipan yang ditulis Deddy bisa diartikan, ‘Sebuah pedang harus tetap tajam meski berada dalam bungkusnya-begitu juga seharusnya yang ada di pikiran dan jiwa di tubuh.’

Tak ada yang tahu pasti apa maksud Deddy Corbuzier menulis kutipan tersebut. Namun jika dihubungkan, sesuai dengan kutipan itu, keputusan pria 44 tahun itu berhenti membuat konten di media sosial dan Podcast untuk menenangkan pikiran dan Jiwanya.

Namun banyak yang penasaran, sebab posisinya sebagai pegiat media sosial dan YouTuber Indonesia bertengger di puncak tiga besar, bersama Raffi Ahmad dan Boim Wong. Ia punya 9,9 juta pengikut di Instagram dan 15,3 juta subscriber di YouTube dengan pendapatan per ulang mencapai kurang lebih Rp 5 Milyar.

Hamizan

Recent Posts

DLH Sulawesi Utara Perkuat Pendidikan dan Pelatihan Lingkungan untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

Timredaksi.com, Sulawesi Utara -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Utara terus memperkuat komitmennya dalam…

7 mins ago

DLH Sulawesi Tengah Gencarkan Program Kampung Iklim untuk Perkuat Aksi Mitigasi dan Adaptasi Iklim

Timredaksi.com, Sulteng -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tengah terus memperkuat upaya penanggulangan perubahan…

50 mins ago

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

2 days ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

2 days ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago

DLH Jakarta Selatan Genjot Program Pelestarian Lingkungan Lewat Pendekatan Kreatif

Timredaksi.com, Jakarta Selatan — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jakarta Selatan terus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang…

2 days ago