Categories: Uncategorized

Cegah Covid-19, Perum Gunteng Regency Desa Bojong Karangtengah-Cianjur Lakukan Penyemprotan

Timredaksi.com – Penyebaran virus Covid-19 yang kini melanda dunia bisa hinggap dimana saja dan bisa kapan saja entah itu di desa maupun di kota serta bisa menyasar orangtua hingga anak-anak sekalipun.

Untuk itu, pengurus RT dan RW Gunteng Regency gencar melakukan penyemprotan cairan disinfektan di perumahan warga. Mereka berkeliling menyisir seluruh jalan rumah di permukiman untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Penyemprotan dilakukan di Perumahan Gunteng Regency, RW 18, Desa Bojong, Kecamatan Karangtengah Kabupaten Cianjur. Pengurus RT RW secara mandiri menyiapkan peralatan penampung air yang berisi cairan disinfektan.

Begitu pula alat penyemprot yang biasa digunakan mencuci mobil dan motor, untuk sementara diambil guna penyemprotan disinfektan. Sementara ibu-ibu menyiapkan makanan ringan dan minuman, selagi kaum pria sibuk menggelar penyemprotan.

“Kami dari pengurus RT 01, RT 02, RT 03, RT 04 dan RW 18 mengadakan penyemprotan disinfektan, karena kami berikhtiar agar terbebas dari virus Covid-19,” ujar Ketua RW 18 Endang Suhendar, Kamis (08/07/2021).

Dirinya menyebut penyemprotan dilaksanakan menyeluruh mulai RT 01 sampai RT 04 dalam upaya pencegahan, karena perumahan Gunteng Regency menggunakan satu pintu gerbang utama.

“Kita sisir semuanya dari awal sampai akhir dengan tujuan agar perumahan di sini bisa nihil dari kasus Covid-19,” katanya.

Hal senada disampaikan oleh Ketua RT 03 Dimas Firdaus, pihaknya juga gencar melakukan edukasi penerapan protokol kesehatan 5 M bagi warga yaitu gerakan memakai masker, mencuci tangan pakai sabun di air yang mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumuman dan mengurangi mobilitas senantiasa disosialisasikan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Berdasarkan informasi yang didapat bahwa perumahan Gunteng Regency selalu mengikuti arahan dan anjuran pemerintah dalam hal ini penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sejak 03 Juli sampai 20 Juli 2021.

Wandi Ruswannur

Recent Posts

Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian

Timredaksi.com, Jakarta – PT Pegadaian mencatat fenomena menarik dalam peta investasi nasional sepanjang tahun 2025.…

5 days ago

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern

Perspektif Islam: Pendekatan Holistik Hadapi Tantangan Zaman Modern Oleh : Meirsa Sawitri Hayyusari Bandung –…

1 week ago

PLT. Ketua DPD BMI DKI Jakarta Siapkan Pengajian Akhir Tahun sebagai Penegasan Arah Baru

Timredaksi.com, Jakarta — Ketua Dewan Pimpinan Daerah Bintang Muda Indonesia (DPD BMI) DKI Jakarta, Ghiffari…

2 weeks ago

Libur Natal dan Tahun Baru, Kemenag Siapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik

Timredaksi.com, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 6.919 Masjid Ramah Pemudik di berbagai daerah untuk melayani…

3 weeks ago

Capt laut Suprihati : Ibu yang Tangguh momentum Hari Ibu 2025

Timredaksi.com, Jakarta - Momentum Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025 menjadi momen spesial bagi Capt…

3 weeks ago

Bus PO Cahaya Trans Kecelakaan di Tol Krapyak, Uji KIR Diduga Kedaluwarsa Sejak 2020

Timredaksi.com, Jakarta – Bus PO Cahaya Trans bernomor polisi B 7201 IV yang mengalami kecelakaan…

3 weeks ago