News

50 Ribu Hoax Seputar Pandemi, dr Reisa: Indonesia Negara Beribu Mitos

Jakarta, Timredaksi.com – Program vaksinasi COVID-19 di Indonesia masih memiliki tantangan. Bukan hanya dari sisi pendistribusian vaksin, tetapi juga penyebaran hoaks di masyarakat.

Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 dr Reisa Broto Asmoro mengatakan hoaks menjadi salah satu alasan masih banyak masyarakat yang ragu menerima vaksin.

“Misinformasi, disinformasi, fitnah, kabar bohong, mitos. Di Indonesia ini memang negara dengan beribu-ribu mitos,” kata dr Reisa dalam dialog kesehatan, Selasa (26/7/2021).

BACA JUGA:

Selama pandemi COVID-19 berlangsung, dr Reisa mengungkap ada lebih dari 50 ribu hoaks beredar seputar Corona, termasuk mengenai vaksinasi. Di awal kemunculan pandemi saja, sudah ada 5 ribu hoaks yang menyebar di Indonesia.

“Jadi memang penyebaran informasi yang enggak akurat dan kesannya memang tak terbendung,” tambahnya.

Ada cara untuk mengetahui informasi yang beredar adalah hoax atau tidak. Salah satunya dengan mengecek narasi berita yang disampaikan.

Disebutkan dr Reisa, hoax dicirikan dengan kalimat bombastis dan tidak ada sumber valid yang dicantumkan. Masyarakat bisa mengecek kebenaran beritanya di website covid19.co.id atau Kemenkes. Ikuti berita dari sumber resmi atau update dari pemerintah yang sudah diverifikasi berulang.

“Vaksin COVID-19 yang sudah disetujui Badan POM pasti aman, bermutu dan berkhasiat,” sarannya.

(Salsa/Detikcom)

Salsa Sabrina

Recent Posts

Siapkan UIN dan Pesantren untuk Pendidikan Anak Palestina, Menag: Amanat Presiden Prabowo

Timredaksi.com, Jakarta -- Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa Kementerian Agama telah menyiapkan jaringan Universitas…

1 hour ago

DLH Sulawesi Utara Perkuat Pendidikan dan Pelatihan Lingkungan untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

Timredaksi.com, Sulawesi Utara -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Utara terus memperkuat komitmennya dalam…

1 hour ago

DLH Sulawesi Tengah Gencarkan Program Kampung Iklim untuk Perkuat Aksi Mitigasi dan Adaptasi Iklim

Timredaksi.com, Sulteng -- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tengah terus memperkuat upaya penanggulangan perubahan…

2 hours ago

DLH Kabupaten Wakatobi Luncurkan Sejumlah Program Strategis untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Timredaksi.com, Wakatobi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wakatobi terus mendorong peningkatan kualitas lingkungan dan kesejahteraan…

2 days ago

DLH Kutai Barat Dorong Peningkatan Kesadaran Pemilahan Sampah dari Sumbernya

Timredaksi.com, Kutai Barat — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat (Kubar) terus menggalakkan partisipasi masyarakat dan…

2 days ago

Kabar BGN Pro-Asing Terkait Jelantah MBG, SAS Institute : Ada Potensi 620 Milyar Korupsi

Timredaksi.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana, mendorong BGN melakukan komersialisasi dari…

2 days ago