Featured

33 Pengusaha Travel Bentuk Asosiasi Umroh Gaphura

Timredaksi.com – Sebanyak 33 pengusaha travel bergabung membentuk asosiasi Gabungan Pengusaha Haji, Umrah dan Wisata Halal Nusantara (Gaphura) untuk berkolaborasi melayani jamaah Indonesia beribadah di Tanah Suci, Arab Saudi.

Ketua Umum Gaphura Ali Muhammad Amin dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis (21/1), mengatakan mengedepankan layanan pintar bagi jamaah umroh dan haji khusus. Ali mengatakan Gaphura mengembangkan aplikasi ekosistem umrah dan haji khusus. Dengan aplikasi tersebut, seluruh anggota Gaphura tidak sekadar menjadi agen pemasaran, tapi juga menjadi kreator paket haji, umrah dan wisata halal, baik global maupun lokal.

“Kiprah pertama Gaphura di 2021 akan memberangkatkan rombongan umroh pertama di akhir Januari,” katanya.

Ia mengatakan pemberangkatan akan menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Sejumlah tokoh industri umroh dan haji khusus juga turut memperkuat Gaphura, di antaranya Baluki Ahmad, Rustam Sumarna, Arifah, dan Hasmijati Koto.

Gaphura, kata Ali, juga memberi kemudahan dengan membuat paket perjalanan ibadah yang langsung terkoneksi dengan sistem penerbitan visa di Arab Saudi. “Kami diperkuat sederetan pengusaha muda yang energik dan visioner, terutama adaptif dengan perubahan zaman,” ucapnya. (Salsa/S:Ihram.co.id)

Salsa Sabrina

Recent Posts

RESENSI BUKU : Menakar Kepemimpinan Prabowo dalam Isu-isu Papua

RESENSI BUKU Judul Buku: Prabowo dan Tantangan Penyelesaian Konflik Papua Penulis: Dr. Socratez Yoman Penerbit:…

14 hours ago

Resmikan Groundbreaking Ekosistem Baterai, Publik Apresiasi Kinerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia

Timredaksi.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto didampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral…

1 day ago

UP PKB Pulogadung Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan ODOL: Kendaraan Baru Wajib Sesuai Dimensi Standar

Timredaksi.com, Jakarta — Unit Pelaksana Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Pulogadung menegaskan kembali pentingnya penegakan…

2 days ago

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Timredaksi.com, Jakarta – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan…

5 days ago

Kunjungan Kerja ke Distrik Iniye, Nius Wakerkwa Bagikan Sembako

Timredaksi.com, Kenyam — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Nduga, Nius Wakerkwa mengadakan Kunjungan Kerja…

5 days ago

Ketua Mahkamah Agung Hadiri Penandatanganan Naskah DIM RUU KUHAP

Timredaksi.com, Jakarta - Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) yang diusulkan dan dibahas bersama telah mengakomodasi masukan…

6 days ago